https://malang.times.co.id/
Berita

Diikuti 250 Warga, Reses Suyadi Tekankan Sinergi Program RT Berkelas Kota Malang

Jumat, 14 November 2025 - 12:29
Diikuti 250 Warga, Reses Suyadi Tekankan Sinergi Program RT Berkelas Kota Malang Suyadi anggota Komisi D DPRD Kota Malang saat memberikan sambutan di depan 250 peserta reses, Kamis (13/11/2025). (FOTO: Zidan)

TIMES MALANG, MALANG – Agenda Reses kedua anggota Komisi D DPRD Kota Malang, Suyadi, berlangsung di Gedung Serbaguna Sukun Pondok Indah, Kamis (13/11/2025). Kegiatan ini diikuti 250 warga yang terdiri dari relawan dan kader partai NasDem.

Dalam reses tersebut, Suyadi menegaskan pentingnya sinergi antara masyarakat, pemerintah kota, dan DPRD, terutama menjelang penerapan program RT Berkelas, program yang tengah dibahas Pemkot Malang.

“Alhamdulillah, reses kedua ini berjalan lancar. Semoga masukan dari peserta menjadi tambahan informasi untuk terus bersinergi dengan masyarakat,” ujar Suyadi.

Suyadi-anggota-Komisi-D-DPRD-Kota-Malang-a.jpg

Program RT Berkelas dirancang agar setiap RT di Kota Malang menerima anggaran Rp50 juta untuk peningkatan lingkungan. 

Suyadi mengingatkan bahwa program ini bukan sekadar soal pembagian dana, melainkan bagaimana anggaran tersebut diwujudkan menjadi program yang berdampak luas bagi warga.

“Pesan kami kepada ketua RT dan tokoh masyarakat, RT Berkelas itu bukan semata menerima Rp50 juta. Semua harus diwujudkan dalam program nyata yang bermanfaat di lingkungan masing-masing,” terangnya.

Suyadi-anggota-Komisi-D-DPRD-Kota-Malang-b.jpg

Suyadi juga menyoroti pentingnya sinkronisasi antara penyusunan program RT dan pokok pikiran (pokir) anggota dewan. 

Menurutnya, saat ini, RT di seluruh kota sedang menyusun program prioritas mereka, sementara anggota DPRD juga merumuskan pokir untuk tahun anggaran mendatang.

“Masing-masing RT lagi menyusun, teman-teman dewan juga lagi menyusun pokir. Harapannya tidak tabrakan. Kita butuh sinergi,” jelasnya.

Program RT Berkelas ditargetkan dapat mulai berjalan pada tahun 2026, setelah penyusunan teknis dan sinkronisasi program selesai. 

Suyadi menilai reses ini menjadi momen penting untuk memastikan bahwa aspirasi masyarakat benar-benar masuk dalam perencanaan.

Kegiatan reses berlangsung dua sesi. Sesi pertama di periode kedua ini, digelar hari ini, fokus pada dialog bersama relawan dan kader. Sesi berikutnya direncanakan menyasar tokoh masyarakat serta ketua RT.

Selama pertemuan, peserta menyampaikan sejumlah aspirasi, mulai dari kebutuhan perbaikan infrastruktur lingkungan, pemberdayaan warga, hingga peningkatan fasilitas publik. 

Suyadi memastikan seluruh masukan tersebut akan dibawa dalam pembahasan DPRD sebagai bagian dari upaya memastikan program pembangunan tetap tepat sasaran.

"Kita harus memperkuat kolaborasi lintas elemen agar pembangunan Kota Malang berjalan sejalan dengan kebutuhan masyarakat," pungkasnya. (*)

Pewarta : Hainor Rahman
Editor : Hainorrahman
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.