https://malang.times.co.id/
Berita

Pemkab Malang Siapkan Bantuan 2.500 Paket Sembako bagi Isoman

Minggu, 25 Juli 2021 - 18:08
Pemkab Malang Siapkan Bantuan 2.500 Paket Sembako bagi Isoman Polres Malang ketika menyiapkan bantuan sosial dari Pemkab Malang dan berbagai pihak terkait yang diberikan warga Terdampak Pandemi dan Isoman. (Foto : Binar Gumilang/TIMES Indonesia).

TIMES MALANG, MALANG – Sebanyak 2.500 paket sembako bagi pasien Isoman atau Isolasi Mandiri telah disiapkan Pemkab Malang dan siap didistribusikan kepada para penerimanya.

Bupati Malang Abah Sanusi menjelaskan terkait bantuan paket sembako bagi Isoman tersebut.

Menurutnya, bantuan ini merupakan kepedulian Pemkab Malang terhadap masyarakat Isoman.

"Bagi isoman, mungkin Rabu atau Selasa kami bagikan paket sembako," ujarnya kepada TIMES Indonesia, Minggu (25/7/2021).

Lebih lanjut dia mengatakan alokasi dana bantuan tersebut.

"Bantuan paket sembako dari BTT Kabupaten Malang (Bantuan Tidak Terduga)," terang Politisi PDI Perjuangan tersebut.

Selanjutnya dia merinci bantuan sembako yang diberikan bagi isoman.

Polres Malang 1Pendistribusian bantuan bagi terdampak PPKM Darurat. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

Di antaranya, 5 kilogram beras, 3 liter minyak goreng, gula dan lainnya.

Dia menyebutkan, para Isoman ini sangat membutuhkan bantuan paket sembako dari Pemkab Malang tersebut.

"Mereka tidak bisa beraktivitas seperti biasanya, karena sedang melakukan islolasi mandiri terjangkit virus Covid-19," kata mantan anggota DPRD Kabupaten Malang tersebut.

Bupati Malang Abah Sanusi menyebutkan, dalam pendistribusian bantuan sosial bagi isoman dan terdampak Pandemi Covid-19, Pemkab Malang dibantu oleh TNI dan Polri.

"Kemarin bapak Dandim dan bapak Kapolres terus bergerak ke masyarakat memberikan bantuan sosial tersebut," jelasnya.

Dia menyebutkan, untuk sementara itu bantuan sosial yang didistribusikan Pemkab Malang berupa sembako bagi Isoman dan warga terdampak PPKM Darurat, sedangkan bantuan tunai masih menunggu instruksi pemerintah pusat. (*)

Pewarta : Binar Gumilang
Editor : Dody Bayu Prasetyo
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.