https://malang.times.co.id/
Berita

Disparta Kota Batu Eksplor Kampung Pengrajin Kayu

Sabtu, 27 Februari 2021 - 21:08
Disparta Kota Batu Eksplor Kampung Pengrajin Kayu Kepala Disparta Kota Batu, Drs Arief As Siddiq MH saat berkunjung ke Kampung Pengrajin Kayu Rejoso. (Foto: Disparta Kota Batu for TIMES Indonesia)

TIMES MALANG, BATU – Kreatifitas pengrajin kayu di Desa Junrejo, Kota Batu yang tengah dieksplor oleh Dinas Pariwisata atau Disparta Kota Batu menjadi salah satu wisata sehat di masa Pandemi Covid-19.

Keberagaman budaya dan kearifan lokal di Dusun Rejoso, Desa Junrejo, Kota Batu menjadi industri ekonomi kreatif bisa menyedot wisatawan.

Disparta Kota Batu 2

Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Drs Arief Assidiq MH mengatakan pihaknya berupaya untuk mengembangkan dan mempromosikan produk ekonomi kreatif yang berkembang di desa ini.

"Dusun Junrejo dikenal sebagai desa pengrajin kayu. Bukan hanya memborong oleh-oleh kerajinan dari kayu, wisatawan bisa belajar edukasi tentang proses pengolahan kayu mulai dari bahan hingga menjadi produk yang siap untuk dijual," ujar Arief.

Di kampung ini, wisatawan bisa menemukan beragam hiasan dinding dari kayu yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh keluarga di rumah.

Dalam kunjungan ke Kampung Rejoso, Arief berdialog dengan para pengrajin. Kesempatan ini dipergunakan pengrajin untuk menyampaikan aspirasi kepada Kepala Dinas Pariwisata terkait kondisi terkini.

Disparta Kota Batu 3

"Kita berharap pelaku usaha mampu bersinergi dengan Disparta dalam pengembangan desa dan kelurahan wisata di Kota Batu," ujar Arief.

Kepala Disparta Kota Batu ini berharap, adanya pengembangan potensi-potensi unggulan dan ekonomi kreatif diharapkan mampu mendongkrak perekonomian serta kesejahteraan masyarakat sekitar. (*) 

Pewarta : Muhammad Dhani Rahman
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.