https://malang.times.co.id/
Berita

MTC Gelar Buka Puasa Bersama, Santuni 111 Duafa dan Difabel di Malang

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:47
MTC Gelar Buka Puasa Bersama, Santuni 111 Duafa dan Difabel di Malang Kegiatan Buka Bersama dan Santunan Untuk Duafa Dan Difabel yang digelar MTC, Kamis (13/3/2025). (Foto: Achmad Fikyansyah/TIMES Indonesia)

TIMES MALANG, MALANG – Malang Tahes Club (MTC) kembali menggelar acara buka puasa bersama dengan duafa dan difabel pada Kamis (13/3/2025) di Hotel Grand Mercure Malang. Kegiatan ini menjadi bagian dari tradisi tahunan MTC dalam berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan.

Tidak hanya sekadar berbuka puasa bersama, acara ini juga menjadi momentum untuk menyalurkan bantuan kepada 111 duafa dan yatim piatu dari berbagai latar belakang agama di Malang Raya.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting dan stakeholder di Malang Raya, di antaranya Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Susilo, Wali Kota Malang Wahyu Hidayat, Ketua Umum MTC Yusron Virmanza, Komandan Poltekad Brigjen TNI Triadi Murwanto, Danrem 083/Baladhika Jaya Kolonel Inf Setyo Wibowo, Dandim 0833/Kota Malang Letkol Arm Aris Gunawan, Dandim 0818/Malang-Batu Letkol Inf Yuda Sancoyo, serta perwakilan dari Komunitas Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Malang, dan lainya.

Santunan-2.jpgPangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Susilo. Foto: Achmad Fikyansyah/TIMES Indonesia)

Kehadiran para tokoh ini menunjukkan dukungan terhadap inisiatif sosial yang dilakukan oleh MTC dalam membangun kebersamaan di tengah masyarakat.

Ketua Umum MTC, Yusron Virmanza, menegaskan bahwa acara buka puasa bersama ini merupakan agenda tahunan yang terus dijalankan oleh komunitasnya. Ia menjelaskan bahwa tahun sebelumnya, kegiatan serupa telah sukses diselenggarakan di Malang Town Square (Matos), dan tahun ini MTC memilih Grand Mercure Malang sebagai lokasi acara.

"Tahun ini, kami memberikan bantuan kepada 111 penerima sebagai simbol peringatan Hari Jadi Kota Malang yang ke-111. Ini adalah bentuk rasa syukur kami dan harapan agar Kota Malang semakin maju dan harmonis," ujar Yusron.

Lebih lanjut, ia berharap bahwa kegiatan sosial seperti ini dapat mempererat hubungan antara berbagai elemen masyarakat, termasuk pemerintah, komunitas, dan dunia usaha. "Kami ingin menjadikan Malang Raya sebagai daerah yang semakin aman dan kondusif melalui kegiatan sosial yang melibatkan banyak pihak," tambahnya.

Selain MTC, dukungan terhadap kegiatan ini juga disampaikan oleh Mayjen TNI Susilo, yang turut hadir sebagai Pembina MTC. Dalam sambutannya, ia menekankan bahwa kegiatan berbagi di bulan Ramadan bukan sekadar ritual tahunan, tetapi juga memiliki makna spiritual yang lebih dalam.

"Hari ini kita berkumpul di sini bukan hanya untuk berbuka puasa bersama, tetapi juga untuk memperkuat harmoni dan toleransi di tengah masyarakat. Ini adalah bagian dari perjalanan spiritual kita dalam memahami nilai-nilai berbagi dan kepedulian terhadap sesama. Semoga MTC terus maju dan dapat memberikan lebih banyak kontribusi positif bagi daerah ini," kata Mayjen Susilo.

Sementara itu, Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, yang juga menjabat sebagai Pembina MTC, turut memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini. Ia menyoroti bagaimana MTC telah menunjukkan kepedulian sosial yang tidak hanya terbatas pada bulan Ramadan, tetapi juga di bulan-bulan lainnya.

"Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini karena menunjukkan bahwa kepedulian tidak mengenal batas. MTC adalah komunitas dari berbagai latar belakang, tetapi semangat mereka dalam berbagi kepada masyarakat sangat luar biasa. Tidak hanya menjelang Lebaran, tetapi sepanjang tahun mereka aktif dalam berbagai kegiatan sosial," ungkap Wahyu.

Santunan-3.jpgWali Kota Malang Wahyu Hidayat. (Foto: Achmad Fikyansyah/TIMES Indonesia)

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa keterlibatan MTC dalam kegiatan ini juga menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi Kota Malang ke-111, yang akan jatuh pada 1 April 2025. "Walaupun peringatan resminya masih 1 April nanti, MTC sudah mengawali dengan kegiatan sosial yang luar biasa ini. Ini adalah contoh yang patut ditiru oleh komunitas lain," tambahnya.

Suasana kebersamaan terasa sangat kuat dalam acara ini. Para undangan dan penerima manfaat menikmati hidangan berbuka puasa bersama dalam suasana penuh kekeluargaan. Anak-anak yatim dan duafa tampak bahagia menerima santunan yang diberikan oleh MTC.

Selain berbuka puasa dan santunan, acara ini juga diisi dengan sesi ramah tamah, di mana para tokoh yang hadir berinteraksi langsung dengan para penerima manfaat. Hal ini semakin mempererat hubungan antara komunitas, pemerintah, dan masyarakat.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semangat kebersamaan dan gotong royong dalam membantu sesama dapat terus berkembang. Ramadan bukan hanya menjadi waktu untuk beribadah secara pribadi, tetapi juga untuk berbagi dengan mereka yang membutuhkan. (*)

Pewarta : Achmad Fikyansyah
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.