TIMES MALANG, MALANG – DPRD Kota Malang menggelar rapat paripurna dalam peringatan HUT ke-111 Kota Malang di ruang rapat paripurna gedung DPRD Kota Malang, Selasa (8/4/2025).
Rapat ini dihadiri oleh Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, Wakil Wali Kota Malang, Ali Muthohirin dan jajaran Forkopimda Kota Malang beserta para mantan-mantan Wali Kota Malang.
Ketua DPRD Kota Malang, Amithya Ratnanggani Sirraduhita mengatakan, rapat paripurna ini digelar sebagai refleksi bagaimana Kota Malang kedepan setelah menginjak usia ke 111 tahun.
Ia juga berpesan bahwa program-program Kota Malang dari tahun ke tahun dari pemimpin-pemimpin sebelumnya, menjadi refleksi untuk menata Kota Malang lebih baik lagi kedepan.
“Harapan saya kita bisa meneladani program yang sudah terlaksana dari para tokoh dan pimpinan sebelumnya,” ujar Amithya, Selasa (8/4/2025).
Ia juga meminta kepada pemimpin saat ini untuk bisa mengambil program-program yang sudah berjalan dari para pemimpin sebelumnya, dipetakan dan lalu disempurnakan bersama.
“Yang belum sempurna kita sempurnakan, yang menjadi potensi mari kita petakan bersama,” ungkapnya.
Ia pun berharap, sinergi dan kolaborasi antara legislatif dan eksekutif beserta jajaran Forkopimda Kota Malang bisa berjalan selaras untuk membangun Kota Malang.
“Kolaborasi harus tetap jalan, bukan hanya pemangku kebijakan, tapi seluruh elemen masyarakat juga,” tegasnya.
Sementara, Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat menyebut bahwa perlu ada langkah dan strategi khusus untuk membangun serta memperkuat visi demi Kota Malang melalui program berkelanjutan.
“Menuju Kota Malang Mbois Berkelas, kami memastikan seluruh aspek pembangunan terarah dan membawa manfaat. Segala langkah untuk memanifestasikan itu butuh kolaborasi dan kerjasama sebagai kunci utama,” tuturnya.
Dengan begitu, ia berharap kolaborasi bisa berjalan maksimal demi mewujudkan pembangunan yang lebih baik dan merata.
“Saya berharap semangat kebersamaan dan kekompakan dapat mengiringi langkah kami dalam menjalankan amanah memimpin Kota Malang,” ucapnya. (*)
Pewarta | : Rizky Kurniawan Pratama |
Editor | : Ferry Agusta Satrio |