https://malang.times.co.id/
Gaya Hidup

5 Masjid Besar di Korea Selatan, Salah Satunya Dibangun oleh WNI

Minggu, 10 April 2022 - 03:04
5 Masjid Besar di Korea Selatan, Salah Satunya Dibangun oleh WNI Seoul Central Mosque berdiri di Distrik Yongsan Gu, Itaewon, Seoul merupakan masjid pertama yang dibangun di Korea Selatan. (FOTO: Pinterest)

TIMES MALANG, JAKARTA – Meski minoritas sedikitnya ada 5 masjid besar di Korea Selatan. Keberadaan masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah, namun juga merupakan wadah berkumpulnya komunitas Muslim. Di masjid pula, umat muslim atau non muslim yang tertarik pada Islam dapat belajar. 

Diketahui, Islam di Korea berkembang cukup pesat. Dikutip dari Straits Times, Federasi Musim Korea (KMF) merilis populasi umat Islam di Korea Selatan akhir 2021 lalu berjumlah sekitar 200.000 jiwa atau hanya 0,38% dari keseluruhan total penduduk Korea. 
 
Masjid apa saja ya yang ada di Korea Selatan?

1. Seoul Central Mosque, Itaewon

Masjid-Besar-di-Korea-Selatan.jpg

Masjid yang berdiri di Distrik Yongsan Gu, Itaewon, Seoul ini merupakan masjid bersejarah. Sebab masjid ini merupakan masjid tertua di Korea Selatan. 

Tentara Turki berperan besar pada pembangunan masjid ini. Aksi kemanusiaan yang dilakukan tentara Turki menarik perhatian warga Korea. Secara tak langsung tentara Turki juga berdakwah. Hingga akhirnya terdapat komunitas Muslim pertama di Korsel. 

Masjid ini dibangun oleh pemerintah Korea Selatan dan dibantu oleh negara-negara muslim. Masjid yang diresmikan pada tahun 1976 ini awalnya bernama Masjid Si'ul Al Markaz. 

Saat ini, Seoul Central Mosque menjadi masjid terbesar, dan dapat menampung 800 jemaah. Di akhir pekan, masjid ini banyak dikunjungi wisatawan, baik domestik maupun mancanegara. 

2. Masjid Al Fatah, Busan

Masjid-Besar-di-Korea-Selatan-2.jpg

Masjid besar yang kedua terletak di Busan, namanya masjid Al Fatah. Masjid ini dibangun pada tahun 1980 dengan arsitektur Timur Tengah. Makin tampak megah dengan cat berwarna putih bersih. 

Masjid Al Fatah dibangun atas bantuan Pemerintah Libya ini makin lengkap dengan adanya perpustakaan yang menyediakan bacaan Islami. 

Masjid ini terbuka bagi siapapun yang ini mempelajari Islam. 

3. Masjid Umar Bin Khattab, Gwangju

Masjid-Besar-di-Korea-Selatan-3.jpg

Tak seperti masjid pada umumnya, masjid Umar Bin Khattab yang terletak di Gwangju ini tak memiliki kubah. Bentuknya seperti bangunan pada umumnya, sangat sederhana. 

Meski demikian, masjid ini merupakan pusat dakwah umat Muslim di Gwangju di bawah Federasi Muslim Korea. 

Masjid Umar Bin Khattab mulai digunakan pada tahun 1981. Uniknya di Gwangju tak hanya terdapat masjid Umar Bin Khattab saja, namun ada beberapa musala yang dikelola secara swadaya oleh pendatang Muslim dari luar negeri. 

4. Masjid Abu Bakar Ash Siddik, Jeonju

Masjid-Besar-di-Korea-Selatan-4.jpg

Masjid ini dibangun atas prakarsa imam besar Korea Selatan Dr Abdul Wahab Zahid. Masjid yang terletak di distrik Deokjin-gu, Jeonju ini mampu menampung 400 jemaah. 

Masjid Abu Bakar Ash Siddik sangat cantik karena dibangun dengan arsitektur paduan seni Korea dan Islam. Maka tak jarang banyak wisatawan yang datang meski hanya untuk berfoto. 

5. Masjid Sirothol Mustaqin, Ansan

Masjid-Besar-di-Korea-Selatan-5.jpg

Masjid dengan 4 lantai ini berdiri di Wongok-dong, Danwon-gu, Ansan-si, Provinsi Gyeonggi.

Dibangun pada tahun 2007 atas prakarsa buruh migran asal Brebes, Jateng bernama Adjat Sudrajat. Idenya membangun masjid didukung penuh oleh Komunitas Muslim Indonesia dan Komunitas Muslim Korea. 

Kini salah satu masjid besar di KoreaSelatan itu menjadi pusat kegiatan Islami di Ansan. (*)

Pewarta :
Editor : Dhina Chahyanti
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.