JAKARTA – Ajang TIMES Indonesia Kids Creative Week (TIKCW) tingkat nasional resmi menutup rangkaian kegiatannya dengan pengumuman pemenang Lomba Menggambar Anak. Kegiatan ini menjadi ruang kreatif bagi anak-anak dari berbagai daerah di Indonesia untuk mengekspresikan imajinasi, ide, dan karakter melalui karya seni visual.
Ratusan karya gambar dari peserta tingkat nasional masuk dalam tahap penilaian dewan juri profesional. Proses seleksi dilakukan secara objektif dengan mempertimbangkan sejumlah aspek, mulai dari kreativitas, keberanian berekspresi, komposisi, pemilihan warna, hingga kesesuaian dengan tema yang telah ditetapkan panitia.
Melalui proses penilaian yang ketat, dewan juri akhirnya menetapkan tiga karya terbaik sebagai pemenang Lomba Menggambar Anak dalam rangka TIKCW tingkat nasional.

Patricia Inara Oceania Suwondo, yang meraih juara pertama menghadirkan karya yang ekspresif dan komunikatif. Perpaduan warna cerah serta penggambaran objek yang proporsional menjadikan karyanya memiliki daya tarik visual yang menonjol.
Pemenang kedua, Farah Aini Azzarah terpilih sebagai salah satu pemenang berkat karya yang dinilai unggul dari segi komposisi dan keharmonisan warna. Imajinasi yang dituangkan terlihat matang serta mampu menyampaikan pesan secara jelas, sehingga menarik perhatian juri.
Sedangkan pemenang ketiga adalah I Gusti Ayu Agung Ishana Ardiana Widiyaputra menunjukkan keberanian dalam mengeksplorasi warna dan detail gambar. Karakter visual yang kuat, dipadukan dengan kerapian pengerjaan, menjadi nilai tambah dalam penilaian.
TIMES Indonesia menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dari berbagai daerah yang telah berpartisipasi dalam TIKCW tingkat nasional. Setiap karya yang masuk dinilai mencerminkan potensi besar kreativitas anak-anak Indonesia yang perlu terus difasilitasi dan dikembangkan.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Gramedia sebagai sponsor yang memberikan dukungan penuh, serta InfoMalang selaku media partner yang turut menyukseskan dan menyebarluaskan informasi kegiatan ini.
Melalui penyelenggaraan TIMES Indonesia Kids Creative Week, TIMES Indonesia menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan ruang kreatif, edukatif, dan inspiratif bagi anak-anak Indonesia, sekaligus mendorong lahirnya generasi muda yang kreatif, berani berekspresi, dan berdaya saing di masa depan. (*)
Simak breaking news dan berita pilihan TIMES Indonesia langsung dari WhatsApp-mu! Klik 👉 Channel TIMES Indonesia. Pastikan WhatsApp kamu sudah terpasang.


