https://malang.times.co.id/
Berita

Sukses Gelar Pasar Rakyat KNPI, Plt Bupati Malang Dukung Jadi Agenda Tahunan

Senin, 18 November 2024 - 08:56
Sukses Gelar Pasar Rakyat KNPI, Plt Bupati Malang Dukung Jadi Agenda Tahunan Penampilan tarian tradisional salah satu pemenang festival Grebeg Singhasari, sebelum penutupan Pasar Rakyat Pemuda Explore, yang digelar KNPI Kabupaten Malang didukung Dispora Kabupaten Malang, di Stadion Kanjuruhan, Minggu (17/11/2024). (Foto Amin/

TIMES MALANG, MALANG – Acara puncak Pasar Rakyat Pemuda Explore 2024 ditutup Plt Bupati Malang, yang diwakili Kepala Dispora Kabupaten Malang, di lapangan parkir Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (17/11/2024) malam. 

Sejumlah penampilan pembuka disuguhkan di panggung utama Pasar Rakyat ini, seperti moderen dance, K-Pop, dan tarian tradisional. Yang ditampilkan ini merupakan peserta terbaik berbagai lomba pada Festival Grebeg Singhasari yang digelar dua hari sebelumnya. 

Hidayat.jpgKepala Dispora Kabupaten Malang, M. Hidayat. (FOTO  Amin/TIMES Indonesia) 

Kepala Dispora Kabupaten Malang, M. Hidayat mengatakan, kegiatan Pasar Rakyat Pemuda Explore oleh KNPI Kabupaten Malang ini merupakan bentuk ide kreativitas pemuda yang luar biasa, yang tentunya harus diapresiasi. 

"Sesuai namanya, Pemuda Explore ini membuktikan semua komponen pemuda punya inovasi dan kreativitas, yang diwujudkan dalam acara ini. Mereka bisa menggandeng banyak pihak, dan menggelar kegiatan sampai sukses. Malam ini kita lihat antusias diikuti masyarakat," terang  Hidayat, Minggu (17/11/2024) malam. 

festival-Grebeg-Singhasari-2.jpg

Selama 10 hari,  menurutnya Pasar Rakyat Pemuda Explore memang dihadapkan beberapa kali cuaca kurang mendukung. Akan tetapi, lanjut Hidayat, ia meyakini kegiatan serupa akan bisa digelar lebih sukses lagi ke depannya. 

"Nah, kegiatan kreativitas pemuda ini bisa digelar lagi lebih meningkat pada 2025 nanti. Kami berencana menggandeng semua komunitas pemuda dengan berbagai potensinya, seni budaya, wirausaha, juga olahraga, dijadikan dalam satu event sehingga lebih semarak," tandasnya. 

Dengan konsep acara yang benar-benar bisa mengeksplorasi semua bakat dan potensi pemuda, menurutnya kedepan dimungkinya kegiatan semacam ini bisa diajukan langsung melalui program Kementerian Pemuda dan Olahraga. 

"Nanti kita bisa komunikasikan (usulkan) kegiatan seperti ini menjadi kegiatan nasional melalui program Kementerian seperti gebyar kreativitas pemuda," demikian Hidayat. 

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Kabupaten Malang, Zulham Akhmad Mubarok menyatakan, dengan kerja keras komponen pemuda menggelar Pasar Rakyat Pemuda Explore ini, membuktikan bahwa kompone pemuda Kabupaten Malang mampu bangkit membangun optimisme Kabupaten Malang yang makmur. 

"Dari Stadion Kanjuruhan ini, kami komponen pemuda Kabupaten Malang siap bangkit dan menumbuhkan semangat. Bahwa, pemuda mampu berbuat untuk Kabupaten Malang," tandasnya. 

Secara khusus, ia memberikan apresiasi kepada peserta dan pemenang berbagai lomba, serta berharap bakat dan prestasi yang dipunya terus diwadahi. 

"Semoga prestasi ini selanjutnya bisa terwadahi, lebih meningkat ke depannya. Kami melalui gerakan kepemudaan akan mengundang pemuda berbakat untuk kegiatan selanjutnya," pungkas Zulham. 

Acara penutupan Pasar Rakyat Pemuda Explore ini, juga diramaikan penampilan dan atraksi seni. Di akhir acara, ditutup tari bantengan bersama pemuda yang tergabung dalam KNPI Kabupaten Malang. (*) 

Pewarta : Khoirul Amin
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.