https://malang.times.co.id/
Berita

Bertemu PKL dan Pelaku UMKM, SaLaf Siap Angkat Produk Mamin dan Ekraf Kabupaten Malang

Rabu, 13 November 2024 - 22:33
Bertemu PKL dan Pelaku UMKM, SaLaf Siap Angkat Produk Mamin dan Ekraf Kabupaten Malang Cawabup Malang nomor urut 1, Hj. Lathifah Shohib, menampung aspirasi pedagang, yang tergabung dalam Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKLI) dan pelaku UMKM, di Bululawang, Kabupaten Malang, Rabu (13/11/2024). (Foto Amin/TIMES Indonesia)

TIMES MALANG, MALANG – Pasangan Calon Pilbup Malang nomor urut 1, Sanusi-Lathifah (SaLaf) kembali menerima masukan aspirasi pedagang, yang tergabung dalam Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKLI) dan pelaku UMKM, di Bululawang, Kabupaten Malang, Rabu (13/11/2024) sore. 

Cawabup Malang Paslon SaLaf, Lathifah Shohib, berkesempatan hadir bertemu langsung ratusan pedagang dan pelaku UMKM ini. Dalam pertemuan ini, beberapa hal sempat disinggung terkait pendampingan bagi usaha pedangan PKL, khsusunya penjual produk makanan minuman. 

Selain itu, peserta sosialisasi juga menyatakan, bahwa pelaku usaha ekonomi kreatif perlu difasilitasi dan didorong, agar mampu menjadi penunjang bagi potensi pariwisata di Kabupaten Malang. Salah satunya, galeri produk kreatif dan pusat oleh-oleh di sekitar kawasan pariwisata Bromo-Tengger-Semeru. 

"Produk ekonomi kreatif itu punya potensi sampai ekspor jika bisa dikembangkan dengan baik. Tahun lalu, ekspor produk ekraf penyumbang devisa peringkat ketiga, lebih besar dari batu bara. Jadi, memang harus didukung," kata Lathifah Shohib, usai pertemuan, Rabu (13/11/2024) petang. 

Hal ini, diketahui politisi yang karib disapa Nyai Lathifah tersebut ketika menjadi anggota DPR RI. Potensi ekonomi kreatif termasuk UMKM itu, yang juga  bakal dioptimalkan di Kabupaten Malang. 

"Sehingga kalau UMKM di Kabupaten Malang ini dikembangkan, bisa menambah PAD (Pendapatan Asli Daerah) Kabupaten Malang. Kita mengacu pada devisa negara yang meningkat yang merupakan sumbangan dari sektor ekonomi kreatif," tandasnya.

Selain itu, menurutnya Paslon Salaf juga bakal melakukan fasilitasi quality control hingga e-Katalog guna mendongkrak pemasaran potensi UMKM di Kabupaten Malang.

"APKLI minta supaya produknya difasilitasi. Sehingga akan kami kaji, membuka galeri di Kabupaten Malang, karena manfaatnya luar biasa untuk pengembangan UMKM. Khususnya pada sektor mamin (makanan dan minuman) pada masyarakat di Kabupaten Malang," ujarnya.

Lathifah mengatakan, para pegiat UMKM berharap kepada Paslon Salaf untuk turut membantu promosi. Aspirasi itulah yang ditanggapi oleh Nyai Lathifah dengan rencana membuka galeri UMKM dan ekonomi kreatif.

"Perlu kami bantu juga quality control-nya. Kita bisa kerja sama dengan perguruan tinggi yang ada di Malang Raya," ujar Lathifah.

Selain melakukan quality control, disampaikan Nyai Lathifah, upaya bekerjasama dengan perguruan tinggi tersebut juga dalam rangka memfasilitasi e-Katalog. Sehingga produk unggulan ekonomi kreatif maupun UMKM dapat dipasarkan lebih luas dan mudah. 

"Kami bisa meminta bantuan ke perguruan tinggi terkait E-Katalog, ini juga dalam rangka melaksanakan pentahelix di Pemerintahan Kabupaten Malang," ucap Lathifah. (*) 

Pewarta : Khoirul Amin
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.