https://malang.times.co.id/
Berita

CEK FAKTA: Tidak Benar, Mie Gacoan Disegel karena Mengandung Babi

Selasa, 04 Maret 2025 - 15:21
CEK FAKTA: Tidak Benar, Mie Gacoan Disegel karena Mengandung Babi Tangkapan layar video.

TIMES MALANG, JAKARTA – Beredar video disertai dengan narasi gerai Mie Gacoan disegel karena mengandung babi. Video tersebut dibagikan akun X @ANDALASHUSNI pada 25 Februari 2025. 

Dalam video tersebut, tampak petugas dari Satpol PP melakukan penyegelan gerai Mie Gacoan. Terlihat dalam video tersebut diambil dari unggahan Tiktok oleh akun @tangsel.life.

Adapun narasi yang disertakan sebagai berikut:

Ini contoh kasus, ketidakadilan kpd konsumen. Mie Gacoan disegel , infonya disebabkan mengandung Babi ?? Share...

Pantauan Cek Fakta TIMES Indonesia, hingga Selasa (4/3/2025) pukul 14:30 WIB, video tersebut telah ditonton lebih dari 20 ribu kali, dan dibagikan ulang sebanyak 16 kali.

cek-fakta-2.jpghttps://x.com/ANDALASHUSNI/status/1894124211519828118

Penelusuran Fakta

Setelah dilakukan penelusuran, klaim bahwa Mie Gacoan ditutup karena makanannya mengandung babi, tidak benar. 

Berdasarkan video asli dari akun TikTok “tangsel.life”, diketahui, unggahan yang dibagikan akun X @ANDALASHUSNI tersebut tayang sejak Kamis (5/1/2023). Terdapat keterangan judul "Satpol PP Kembali Segel Gerai Mi Gacoan di Puspiptek Serpong" dalam unggahan tersebut.
Sumber: TikTok/@tangsel.life

Selanjutnya, kami menelusuri melalui mesin pencarian Google menggunakan kata kunci: Mie Gacoan di Puspiptek Serpong disegel. Hasilnya, muncul pemberitaan dari detik.com berjudul “Hendak Buka, Mie Gacoan Serpong Disegel Satpol PP Lagi”. Berita tersebut tayang pada 5 Januari 2023, waktu yang yang sama dengan unggahan TikTok akun “tangsel.life.” 

Berdasarkan berita tersebut, gerai Mie Gacoan yang berada di Jalan Raya Puspiptek Raya, Serpong, Tangerang Selatan, disegel karena bermasalah terkait perizinan.

"Iya (karena perizinan) dan perusakan segel kita yang pertama," ujar Kepala Bidang Penegakan Perundang-undangan Satpol PP Kota Tangsel Taufik Wahidin, ketika dikonfirmasi, Kamis (5/1/2023).
Sumber: Hendak Buka, Mie Gacoan Serpong Disegel Satpol PP Lagi | Detik

Dalam penelusuran melalui mesin pencari, juga ditemui sejumlah media mainstream juga telah melakukan pemeriksaan atas narasi serupa, seperti: Liputan6.com (Cek Fakta: Tidak Benar Video Gerai Mie Gacoan Disegel karena Mengandung Minyak Babi | Liputan6), Tempo.co (Keliru: Restoran Mie Gacoan di Tangerang Selatan Disegel karena Mengandung Minyak Babi pada Februari 2025| Tempo), dan suara.com (Cek Fakta: Viral Mie Gacoan Mengandung Babi Langsung Disegel Satpol PP | Suara).

Kesimpulan

Informasi tentang gerai Mie Gacoan disegel karena makanannya mengandung babi, tidak benar. Disinformasi/misinformasi ini termasuk dalam kategori konten menyesatkan (misleading content).

----

Tentang Cek Fakta TIMES Indonesia

TIMES Indonesia adalah media online yang sudah terverifikasi faktual di Dewan Pers. Dalam kerja melakukan cek fakta, TIMES Indonesia juga bekerja sama dengan sejumlah media massa dan komunitas (Mafindo) untuk memverifikasi berbagai informasi hoaks yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silakan menyampaikan kepada tim Cek Fakta TIMES Indonesia di email: [email protected] atau [email protected]. (*)

Pewarta : Imadudin Muhammad
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.