https://malang.times.co.id/
Berita

Meningkat 14 Persen, Terminal Arjosari Malang Diprediksi Masih Ramai Pemudik

Selasa, 16 April 2024 - 15:56
Meningkat 14 Persen, Terminal Arjosari Malang Diprediksi Masih Ramai Pemudik Suasana di Terminal Arjosari Malang saat momen arus balik Lebaran 2024. (Foto: Rizky Kurniawan Pratama/TIMES Indonesia)

TIMES MALANG, MALANG – Pergerakan pemudik pada pasca lebaran sampai saat ini masih ramai ditemui, termasuk di Terminal Arjosari, Kota Malang.

Pengawas Satuan Pelayanan Terminal Arjosari Malang, Maria Margareta mengatakan, puncak arus balik para pemudik terjadi pada H+3 atau Minggu (14/4/2024) lalu. Akan tetapi, diprediksi ramainya pemudik pada arus balik masih bisa berlangsung hingga pekan depan.

Ia mencatat, terjadi peningkatan sekitar 14 persen atau 6.964 orang dalam sehari. Ribuan pemudik tersebut merupakan penumpang bus antar kota antar provinsi (AKAP) maupun antar kota dalam provinsi (AKDP).

"Rata rata setiap harinya selama arus balik ini sekitar 365 bus yang datang dan 350 bus yang berangkat. Itu dari total 380 bus yang ada," ujar Maria, Selasa (16/4/2024).

Menurutnya, 75 persen penumpang bus di Terminal Arjosari kebanyakan bertujuan Surabaya dan Jakarta.

"Sampai Minggu depan kita prediksi masih ramai, karena kan seperti anak sekolah juga belum masuk," ungkapnya.

Ia menyebut, di Terminal Arjosari pada momen mudik Lebaran 2034 ini tak ada kendala maupun kekurangan bus. Sebab, pihak perusahaan otobus pada umumnya menambah armadanya untuk menghadapi arus mudik maupun balik Lebaran 2024.

"Untuk armada bus yang datang saat arus mudik rata rata sekitar 350 bus, yang berangkat 300 bus. Totalnya untuk arus mudik mencapai 5.456 penumpang per hari," ucapnya.(*)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.