https://malang.times.co.id/
Berita

Persiapan Haji 1446 H, Kemenag Bekali Manasik kepada 1.630 CJH Kabupaten Malang

Sabtu, 19 April 2025 - 21:21
Persiapan Haji 1446 H, Kemenag Bekali Manasik kepada 1.630 CJH Kabupaten Malang Bupati Malang, HM Sanusi (berdiri), saat menyampaikan sambutan pembekalan manasik haji yang diikuti 1.630 CJH Kabupaten Malang, di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Sabtu (19/4/2025). (Foto: Prokopim for TIMES Indonnesia)

TIMES MALANG, MALANG – Bimbingan manasik haji 1446 hijriah tingkat kabupaten dilangsungkan di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Sabtu (19/4/2025). Kegiatan ini diikuti sejumlah 1.630 calon jemaah haji (CJH) Kabupaten Malang. 

Sambutan pembekalan manasik haji kepada ribuan CJH diberikan Bupati Malang, HM Sanusi. Ia berpesan agar CJH mengikuti semua materi pembekalan manasik haji sesuai arahan petugas haji.

"Saya berharap semua CJH mengikuti manasik haji dan petunjuk-petunjuknya. Selalu menjaga kesehatan, makan dan tidur yang cukup. Juga tidak memaksakan kegiatan-kegiatan di luar kemampuannya," kata Bupati Sanusi.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Malang, H. M Sahid menyampaikan, bimbingan manasik haji diselenggarakan sebanyak delapan kali, selama 19-27 April 2025. 

"Bimbingan manasik ini diberikan dua kali tingkat kabupaten, lalu enam kali bimbingan tingkat kecamaan yang diselenggarakan di masing-masing Kantor Urusan Agama (KUA)," terangnya. 

Bimbingan manasik haji ini, menurutnya bertujuan untuk memberikan bekal kepada seluruh CJH tentang haji, baik teori maupun praktek.

Dikatakan, bimbingan manasik nanti ditutup terakhir pada 27 April 2025, di Islamic Center Kepanjen. 

"Di bimbingan akhir nanti, CJH langsung praktik manasik membawa pakaian ikhram," kata Sahid.

Selain meningkatkan pemahaman manasik haji, lanjutnya, CJH juga diberi wawasan tentang pengelolaan tempat bersejarah di Arab Saudi.

“Dengan manasik haji ini, diharapkan dapat menyempurnakan penyelenggaraan dan mereka bisa menjadi haji yang mabrur,” ungkap Sahid. 

Ia menyebutkan, total CJH yang telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) sebanyak 1.630 orang, dari total kuota jemaah ibadah haji Kabupaten Malang sebanyak 2.231 orang. 

Rinciannya, CJH lunas non porsi cadangan sebanyak 1.434 orang, CJH lunas lansia sebanyak 61 orang, dan lunas cadangan sebanyak 135 orang. 

Dari jemaah laki-laki dan perempuan tahun ini, selisihnya sebanyak 124 orang lebih banyak perempuan.

Rinciannya, jemaah laki-laki sebanyak 753 orang dan perempuan sebanyak 877 orang. (*)

Pewarta : Khoirul Amin
Editor : Hendarmono Al Sidarto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.