TIMES MALANG, MALANG – 17 Agustus 2023 menjadi hari spesial bagi TIMES Indonesia karena merayakan ulang tahunnya yang ke-8. Lebih dari 200 papan bunga ucapan Selamat Ulang Tahun dikirim ke kantor data TIMES Indonesia yang terletak di Jalan Besar Ijen 90-92 Kota Malang, Jawa Timur.
Selain karangan bunga, TIMES Indonesia juga mendapat sejumlah kiriman kue dan makanan dari berbagai pihak.
Doa dan harapan ditujukan kepada TIMES Indonesia agar terus konsisten mengusung jurnalisme positif dan senantiasa menjaga kualitas pemberitaannya demi mencerdaskan para pembacanya.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang memberikan perhatiannya penuh kepada TIMES Indonesia. Ini menjadi sebuah kehormatan sekaligus pelecut bagi TIMES Indonesia untuk menjadi lebih baik lagi," ucap Khoirul Anwar, CEO TIMES Indonesia.
Karangan bunga HUT ke-8 TIMES Indonesia datang dari banyak pihak. Ada pimpinan negara, lembaga negara, instansi pemerintahan, kepala daerah, mitra bisnis, organisasi masyarakat, partai politik, lembaga pendidikan, hingga perorangan.
Tercatat Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengirimkan karangan bunga ucapan selamat HUT ke 8 TIMES Indonesia.
Kiriman karangan bunga juga datang dari Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.
Para menteri dari Kabinet Indonesia Maju juga mengirimkan ucapan selamat, seperti Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia Muhadjir Effendy.
Sedangkan ucapan selamat dari lembaga negara di antaranya datang dari Badan Intelejen Negara (BIN), MPR RI, DPR RI, KPU RI, Bawaslu RI, BUMN, dan lembaga negara lainnya.
Kepala Daerah Wali Kota/Bupati dan Gubernur, kemudian Ketua DPRD, baik tinggat II dan tingkat I juga banyak yang mengirimkan karangan bunga ke kantor TIMES Indonesia.
Kiriman bunga juga datang dari sejumlah perusahaan yang selama ini berkolaborasi dengan TIMES Indonesia, mulai Gudang Garam, Astra Agro Lestari, Bank Jatim, Bank Indonesia, Hotel Regents Park, jaringan Lippo Plaza, Aqua, Pocari Sweet, PT BSI, Pupuk Kaltim, Semen Indonesia dan masih banyak lagi.
Tokoh-tokoh nasional, politisi, komisaris, kepala Imigrasi, Kepala Kejaksaan, Kepala Dinas, Kepala Bea Cukai, Kepala Kepolisian dan TNI juga ikut mengirimkan papan karangan bunga. Rekan-rekan sesama media juga ikut memberikan ucapan selamat secara langsung kepada TIMES Indonesia.
Khoirul Anwar juga mengucapkan terima kasih kepada pembaca setia TIMES Indonesia. Kritik dan saran selalu dinanti untuk menjadikan TIMES Indonesia lebih baik.
"Sekali lagi, tidak ada kata-kata yang dapat kami sampaikan selain ucapan terima kasih. Bagi Anda para pembaca setia, dan semua pihak yang selama ini mendukung TIMES Indonesia. Semoga dengan bertambahnya umur ini, TIMES Indonesia bisa semakin menginspirasi banyak pihak dengan memegang teguh jurnalisme positif," ucapnya.
Dalam HUT ke-8 ini, TIMES Indonesia mengambil tema Bertumbuh Bersama. Ulang tahun juga terasa spesial karena dibarengkan dengan peluncuran TI World Network, Socmed Podcast Center, Jaringan Solusi Publik, dan Akademi AI Indonesia (AAI). Mari sebarkan konten positif untuk melahirkan pikiran, ide serta gagasan yang positif untuk Indonesia yang positif. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Bertumbuh Bersama, Ultah ke-8 TIMES Indonesia: Terima Kasih untuk Semua
Pewarta | : |
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |