TIMES MALANG, MALANG – Komandan Kodim 0833 Kota Malang, Letkol Inf Dedy Azis, menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Gerai Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Jalan Panji Suroso, Perum Plaosan Garden, Kelurahan Purwodadi, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jumat (17/10/2025).
Acara tersebut dihadiri berbagai unsur pimpinan daerah, di antaranya Danrem 083/Baladhika Jaya Kolonel Inf Kohir, Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Kopindag) Kota Malang Dr. Eko Sri Yuliadi, yang mewakili Wali Kota Malang Wahyu Hidayat, serta perwakilan Polresta Malang Kota Iptu Budi Santoso. Kehadiran lintas sektor ini menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung pembangunan ekonomi berbasis koperasi di tingkat akar rumput.
Dengan mengusung tema “Bangun Koperasi Desa, Indonesia Jaya”, kegiatan tersebut menjadi langkah awal pembangunan 80.000 gerai KDKMP di seluruh Indonesia, termasuk di Kota Malang. Program ini diharapkan menjadi motor penggerak kemandirian ekonomi desa dan kelurahan melalui jejaring koperasi modern.
Dalam sambutannya, Letkol Inf Dedy Azis menegaskan komitmen TNI dalam mendukung program-program pemberdayaan masyarakat.
“TNI berkomitmen mendukung setiap inisiatif yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Pembangunan gerai KDKMP ini merupakan langkah nyata memperkokoh kemandirian ekonomi di tingkat kelurahan dan memperkuat semangat gotong royong yang menjadi asas koperasi,” ujarnya.
Ia juga menambahkan, kolaborasi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat menjadi faktor penting dalam mempercepat realisasi pembangunan gerai dan memastikan operasional penuh seluruh Koperasi Desa Merah Putih di Kota Malang.
Langkah awal ini diharapkan menjadi tonggak penting dalam membangun sistem ekonomi yang berkeadilan dan berkelanjutan, menjadikan koperasi sebagai pilar utama kesejahteraan warga.(*)
Pewarta | : Rochmat Shobirin |
Editor | : Imadudin Muhammad |