https://malang.times.co.id/
Berita

Para Pemuda di Kabupaten Malang Bersatu untuk Pilkada 2024 Damai dan Berkeadilan

Minggu, 22 September 2024 - 20:58
Para Pemuda di Kabupaten Malang Bersatu untuk Pilkada 2024 Damai dan Berkeadilan Suasana forum diskusi 'Pemuda Bersatu, Pilkada Bermutu' bersama organisasi kepemudaan yang digelar DPD KNPI Kabupaten Malang, di Gondanglegi, Kabupaten Malang, Minggu (22/9/2024). (Foto: Amin/TIMES Indonesia)

TIMES MALANG, MALANG – Acara diskusi Pilkada 2024 sharing time bertajuk 'Pemuda Bersatu, Pilkada Bermutu' yang diikuti organisasi kepemudaan dalam KNPI Kabupaten Malang digelar di Gondanglegi, Kabupaten Malang, Minggu (22/9/2024). 

Harapan pemuda pada penyelenggaraan pilkada Kabupaten Malang yang harmonis dan berkeadilan menjadi isu penting yang dikupas dalam diskusi ini. Juga, harapan besar terhadap visi kepemimpinan para calon yang maju pada pilbup Malang 2024 ini. 

Dalam diskusi ini, menghadirkan perwakilan tim pemenangan kedua paslon, Sanusi-Lathifah (SaLaf) dan Gunawan-Umar Usman (GUS). Hadir pula sebagai panelis, Ketua Bawaslu Kabupaten Malang, M. Wahyudi, dan pihak KPU Kabupaten Malang, yang diwakili M. Askari. 

Forum diskusi ini memantik banyak pertanyaan dan aspirasi peserta yang merupakan perwakilan OKP di Kabupaten Malang ini. 

Menanggapi hal tersebut, Koordinator Posko Kemenangan Rakyat paslon GUS, Grienny Nuradi menyatakan, kepemimpinan baru dengan semangat perubahan dan perbaikan, dharus diuji dan dibuktikan. 

Terkait ini pula, karena belum pernah kesempatan memimpin sebagai kepala daerah, menurutnya tidak selayaknya paslon dihadapkan pada isu-isu negatif yang belum tentu dilakukannya. 

Lebih dari itu, kata Grenny, pemuda harus menjadi bagian dari pembangunan, sehingga ruang dan kesempatan harus dibuka, melibatkan potensi para pemuda. 

"Pemuda harusnya menjadi rodanya pembangunan. Jadi, berpikirnya perlu jauh ke depan. Bukan sekadar diperhatikan, akan dapat apa dari pemimpin," tandasnya. 

Sementara itu, panelis pihak paslon SaLaf diwakili Anik Urrohma dan M Ukasyah Ali Murtadho. 

Ukasyah Ali menyatakan, dalam memenuhi harapan masyarakat Kabupaten Malang, komitmen paslon Salaf adalah meneruskan yang baik, dan menjadikan segala sesuatu lebih baik. 

Dengan komitmen ini, lanjutnya, maka konsistensi keberlanjutan menjadi hal tepat untuk selalu diwujudkan. 

Ketua Bawaslu, M Wahyudi menyampaikan, pentingnya pengawasan partisipatif masyarakat untuk mewujudkan pilkada yang damai dan harmonis. Karena itu pula, ia mengajak pemuda dan masyarakat sebagai pemilih juga  independen. 

"Pengawasan partisipastif sangat penting. Silahkan ikut melaporkan jika terjadi pelanggaran pemilu oleh paslon manapun," tandasnya. 

Dalam acara ini, juga dilangsungkan deklarasi bersama kelompok pemuda untuk pemilu damai, juga berkeadilan. Dalam artian, penyelenggara memberi ruang kontestasi seadil-adilnya bagi kedua calon. 

"Kita tahu, pada pilkada Kabupaten Malang ini hanya ada dua paslon, sehingga ada potensi pembelahan dukungan yang luar biasa. Maka, kami mengajak semua pemuda, ikut mewujudkan pilkada damai," terang Wakil Ketua DPD KNPI Kabupaten Malang, Fahmi Aziz. 

Terlebih, menurutnya pemuda juga menginginkan kepemimpinan visioner, tidak untuk kepentingan jangka pendek dan sesaat. 

"Pemimpin itu pemikirannya harus jangka panjang. Dan, pemuda harus tahu seperti apa visi dan pandangannya, karena generasi muda yang nantinya menikmati dan meneruskan (pembangunan)," pungkasnya. (*)

Pewarta : Khoirul Amin
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.