TIMES MALANG, MALANG – Menjelang libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, Malang Raya dikejutkan dengan lahirnya PO Bus Pariwisata baru yang bernama Arjuna 87. Bus Pariwisata baru dengan menggunakan nama tokoh pewayangan ini, siap menghantarkan para wisatawan dan pemudik untuk menikmati libur panjangnya.
Diketahui, bus yang menggunakan tokoh pewayangannya Arjuna, dimana dalam kisah pewayangan, dikenal karena keberanian, ketenangan dan keteguhan hatinya. Ia merupakan simbol dari seorang pemimpin yang cerdas, penuh strategi, serta memiliki dedikasi tinggi dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya.
Arjuna sendiri, juga melambangkan keberanian untuk menghadapi tantangan dengan kebijaksanaan dan rasa tanggungjawab yang besar.
Peluncuran terbarunya, Bus Arjuna 87 ini memiliki 5 unit armada yang siap untuk memberikan pelayanan terbaik bagi wisatawan dan pemudik.
“Komitmen kami adalah memberikan layanan pariwisata terbaik, mulai dari kenyamanan interior bus yang mewah hingga keandalan operasional yang selalu tepat waktu. Dengan Arjuna 87, setiap perjalanan adalah bagian dari pengalaman yang istimewa,” ujar Owner Arjuna 87, Ponco Hendiarto, Kamis (19/12/2024).
5 Unit Bus Pariwisata yang menggunakan sasis Mercedes Benz OH 1626L ini, mempunyai nama Andromeda, Sirius, Rigel, Vega dan Capella. Masing-masing mempunyai 45 seat dan 50 seat ada yang toilet dan non toilet.
“Sasis ini, jadi bagian penting dari perusahaan oto bus. Kami memilih sasis Mercedes Benz OH 1626L, karena mempunyai banyak unggulan,” ungkapnya.
Beberapa fitur yang jadi andalan pada sasis tersebut, yakni penggunaan suspensi udara depan belakang, Anti-lock Braking System (ABS) dan Low-Entry (L), yaitu sasis bus yang memiliki akses penumpang yang lebih rendah, memudahkan penumpang, terutama yang berkebutuhan khusus atau orang tua, untuk naik dan turun bus dengan lebih mudah.
“Secara keseluruhan, Mercedes-Benz OH 1626L adalah pilihan yang solid dan sangat populer di kalangan operator bus komersial, karena kombinasi antara kualitas, kenyamanan, dan kinerja yang optimal,” katanya.
Dengan melihat keseluruhan fasilitas yang ada, harga sewa dari PO Arjuna 87 ini tergolong sangat terjangkau sesuai dengan apa yang diberikan dan harga sewa yang ditawarkan.
“Kami pastikan layanan terbaik dan harga terjangkau bagi penumpang. Maka, kami luncurkan sekarang tepat di momen libur Nataru agar bisa langsung dinikmati wisatawan dan pemudik,” ucapnya. (*)
Pewarta | : Rizky Kurniawan Pratama |
Editor | : Ferry Agusta Satrio |