https://malang.times.co.id/
Berita

Ada Bus Khusus yang Pantau Jaringan Internet Jelang Lebaran 2024

Kamis, 04 April 2024 - 16:30
Ada Bus Khusus yang Pantau Jaringan Internet Jelang Lebaran 2024 Monitoring jaringan di dalam bus khusus Jakarta-Malang. (FOTO: Rizky Kurniawan Pratama/TIMES Indonesia)

TIMES MALANG, MALANG – Pengguna layanan jaringan internet di seluruh Indonesia diperkirakan meningkat selama libur Lebaran 2024 atau Idul Fitri 1445 Hijriah. Hal itu menyebabkan sejumlah perusahaan telekomunikasi mempersiapkan segala sesuatu untuk mempertaruhkan kredibilitasnya

Salah satunya, dilakukan oleh tim Indosat yang melakukan monitoring jaringan layanan internet dari Jakarta ke Malang secara marathon. 

Mereka membawa bus khusus yang di dalamnya terdapat layar monitor kualitas jaringan internet. Kemudian, ada sejumlah smartphone yang dinyalakan secara terus menerus untuk mengetes kekuatan jaringan melalui aplikasi, seperti WhatsApp call, video call, streaming, dan voice call.

bus-khusus-Jakarta-Malang-2.jpg

"Sejauh ini connectivity kita berlangsung dengan baik, sehingga kita jaringan siap untuk melayani para pemudik di lebaran ini," ujar SVP-Head Service Operation & E2E Optimization Indosat Ooredoo Hutchison, Aan Sabdo Suwandoko, Kamis (4/4/2024). 

Selama monitoring dari Jakarta ke Malang, dilakukan juga di beberapa rest area tol yang diprediksi akan terjadi kepadatan pelanggan ketika momen mudik lebaran. 

Di Jawa Timur sendiri, terdapat 100 titik area yang menjadi atensi dan diprediksi terjadi kepadatan pelanggan. 

Pengecekan jaringan juga dilakukan di Alun-Alun Kota Malang dengan hasil kecepatan jaringan mencapai 100 Mbps.

"Tadi ada 3 side (BTS) yang cover alun-alun Malang, itu bisa meng-cover sekitar 10.000 pelanggan dengan per pelanggan 2-3 Mbps," ungkapnya.

Peningkatan kapasitas jaringan juga telah dilakukan di area-area yang diprediksi terjadi kepadatan pelanggan dengan mengaktifkan 38 mobile BTS. 

Untuk di area Malang Raya, dilakukan di 2 kawasan tempat wisata, yakni di Kota Batu dan 1 area tol Singosari, Kabupaten Malang.

"Kemudian kita juga ada tambahan untuk konektifitas ada 38 Mobile BTS, jadi untuk memastikan kesiapan Indosat melayani pelanggan yang mudik," katanya. 

38 mobile BTS tersebut diantaranya berada di 13 jalan tol dan tempat-tempat wisata. Rencananya, pengaktifan dilakukan hingga 3 bulan atau jelang Idul Adha 2024.

"38 mobile BTS 13 jalan tol, juga di turis-turis area, rencana bisa 3 bulan sampai Idul Adha tetapi kita monitoring satu bulan, seperti tahun lalu kita lanjut sampai Idul Adha karena ada liburan anak sekolah, pergerakan pelanggan," ucapnya. (*)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.