https://malang.times.co.id/
Berita

Afif Fulloh dari Transportasi Online ke Say Story di Alfamart

Jumat, 04 Oktober 2024 - 09:47
Afif Fulloh dari Transportasi Online ke Say Story di Alfamart Outlet Say Story milik Moch Afif Fulloh berada di lahan Alfamart yang bertahan hingga kini. (FOTO: Moch Afif Fulloh for TIMES Indonesia)

TIMES MALANG, MALANG – Sosok di balik Say Story, usaha waralaba yang berdiri di atas lahan Alfamart,  Moch Afif Fulloh (33) memulai perjalanan baru sebagai pengusaha karena pandemi Covid-19 pada tahun 2021.

Sebagai pengemudi Gojek selama 3 tahun, Afif terpaksa meninggalkan pekerjaannya karena pasar transportasi online yang saat itu sepi akibat pandemi.

Outlet-Say-Story-milik-Moch-Afif-Fulloh-2.jpg

Dorongan untuk beralih ke usaha minuman datang karena Afif tertarik pada potensi pasar yang lebih menjanjikan. Dengan modal awal Rp20 juta, ia pun mendirikan Say Story di Bululawang, Kabupaten Malang. Berlokasi strategis di lahannya Alfamart, Afif menawarkan 20 varian minuman dengan harga terjangkau.

“Selain dipicu karena pasar transportasi online yang saat itu sedang sepi akibat pandemi Covid-19, saya nekat menekuni usaha baru karena tergiur usaha minuman yang pasarnya lebih menjanjikan dibandingkan tetap bekerja di transportasi online,” kata Afif kepada TIMES Indonesia, Jumat (4/10/2024).

Meskipun perjalanan usahanya tidak selalu mulus, Afif berhasil mengelola outletnya dengan baik sehingga pernah memiliki 3 outlet yang tersebar di Malang.

“Saat itu pasarnya masih ramai sehingga saya bisa menambah outlet di 3 lokasi,” ungkap pria asli Kepanjen Malang ini.

Ia mengungkapkan, persaingan ketat dari pesaing sejenis sempat mempengaruhi omsetnya.  Namun outlet di lahannya Alfamart tetap bertahan dan memberikan keuntungan yang baik hingga sekarang.

Meski menghadapi tantangan, Afif tidak menyerah. Ia menunggu momentum yang tepat untuk memperluas outletnya lagi di lahan Alfamart. Dengan semangat dan ketekunan, Afif terus menjalankan bisnisnya dengan harapan kesuksesan yang lebih besar di masa depan.

Dengan dedikasi dan inovasi yang terus dikembangkan, Say Story mampu menjadi destinasi favorit bagi pecinta kopi di kawasan tersebut. Keputusan Afif untuk terus berusaha dan tidak menyerah menjadi inspirasi bagi para pengusaha lainnya untuk tetap bertahan dan berkembang di tengah tantangan. (*)

Pewarta : Hendarmono Al Sidarto
Editor : Hendarmono Al Sidarto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.