https://malang.times.co.id/
Gaya Hidup

Lama Hiatus, So Ji Sub Muncul Kembali Sebagai Dokter dalam Drakor Doktor Lawyer

Rabu, 08 Juni 2022 - 18:12
Lama Hiatus, So Ji Sub Muncul Kembali Sebagai Dokter dalam Drakor Doktor Lawyer So Ji Sub. (foto: sojisubofficial)

TIMES MALANG, JAKARTA – Lama hiatus, aktor So Ji Sub kembali muncul sebagai dokter di drakor Doctor Lawyer. Pada drama itu, Ji Sub berperan sebagai Han Yi Han, seorang dokter bedah yang sukses dan memiliki reputasi yang baik bahkan memiliki dua gelas spesialis, yaitu bedah umum dan bedan kardiotoraks. 

Yi Han juga terkenal sebagai dokter yang punya integritas tinggi yang sering berhasil menyelamatkan nyawa orang penting. 

Karena kemampuan dan reputasinya yang baik itu, ia menjadi calon kepala bedah di rumah sakit ternama tempatnya bekerja. 

So-Ji-Sub-a.jpg(sumber foto: soompi)

Sayangnya, ia tersandung kasus. Suatu hari Yi Han harus mengoperasi seorang pasien, sayangnya operasi tersebut gagal, dan pasien tersebut meninggal dunia. Kemudian Yi Han dituduh melakukan malpraktik dan dijebloskan ke dalam penjara. 

Tak itu saja, Yi Han juga harus kehilangan lisensi medisnya hingga harus mengakhiri karirnya sebagai dokter. 

Setelah empat tahun dari kejadian tersebut, Yi Han bangkit kembali dan menjadi pengacara medis. Ia melakukan itu untuk membersihkan namanya.

So-Ji-Sub9c8bb197a3a5c94e.jpg(sumber foto: Soompi) 

Sebagai pengacara medis, Yi Han banyak membantu dokter yang mengalami kejadian serupa, dituduh melakukan malpraktik. 

So Ji Sub sengaja mengambil proyek drama ini, kerena tertarik dengan cerita dan karakter Yi Han. "Saya melihat cerita tentang seorang pengacara yang sebelumnya adalah dokter, itu sangat unik dan menarik. Saya memilihnya karena saya pikir saya bisa menunjukkan berbagai sisi diri saya," ungkapnya seperti dikutip dari soompi. 

Dalam drama ini, So Ji Sub akan beradu akting dengan Im So Hyang. 

So Ji Sub sendiri hiatus dari dunia drama dan film selama 4 tahun. Ia banyak menolak tawaran karena belum menemukan cerita yang menarik. 

Sebelumnya Ji Sub berperan dalam drama My Secret Terrius (2018) dan film romantis Be With You pada 2018. So Ji Sub terkenal dengan perannya sebagai Kim Young Ho pada drakor Oh My Venus (2016). Saat itu ia menjadi kekasih Kang Joo Eun (Shin Min Ah). 

Aktor 44 tahun itu juga tekah mengoleksi berbagai penghargaan bergengsi di Korea Selatan. Salah satunya Most Popular Actor di ajang Baeksang Arts Awards tahun 2004.

So Ji Sub memang lebih banyak berakting di layar lebar. Ia memulai karirnya dengan membintangi I'am Sorry I Love You pada 2016. (*)

Pewarta :
Editor : Dhina Chahyanti
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Malang just now

Welcome to TIMES Malang

TIMES Malang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.